Gen Super - LightNovelsOnl.com
You're reading novel online at LightNovelsOnl.com. Please use the follow button to get notifications about your favorite novels and its latest chapters so you can come back anytime and won't miss anything.
Sebenarnya dengan kemampuannya, dia bisa saja tidak ditunjuk untuk mengikuti Fang Mingquan yang terkenal saat ini. Alasan satu-satunya dia berada di sini adalah karena keluarganya yang terpandang.
Dia pikir dia bisa menunjukkan pada dunia bakatnya di bawah didikan Fang. Akan tetapi, tugas pertama dari Fang adalah pergi ke Sekolah Militer Blackhawk.
Kompetisi tinju hitam putih di Jaringan Langit disponsori oleh perusahaan game terkenal, dan banyak sekolah militer ternama diundang untuk bergabung.
Wen Xiuxiu mengira akan ditugaskan ke sekolah yang berada di peringkat satu atau dua tahun lalu, tapi Fang bersikeras bahwa dia harus ke Blackhawk yang bahkan tidak ada di 16 besar tahun lalu. Meskipun dia membantah, Fang Mingkuan masih mengirimnya ke sana, dan berkata akan ada kejutan di sana.
Wen Xiuxiu tidak bisa membayangkan ada kejutan di sana. Dia telah mengecek jadwalnya, dan lawan pertama Blackhawk adalah St. Germain, salah satu dari 4 besar tahun lalu.
St. Germain berisikan murid-murid yang berbakat dan pandai melakukan seni bela diri pada umumnya dan berada di antara peringkat 4 besar dalam segala hal. Mereka khususnya unggul di tinju hitam putih. Mereka hanya ada di peringkat 4 besar di pertandingan beregu, tetapi selalu mendapat peringkat dua di pertandingan perorangan.
Kompetisi di Jaringan Langit ini merupakan game beregu, tetapi St.Germain tidak akan kalah dari Blackhawk bagaimanapun juga.
Wen Xiuxiu bahkan ragu apakah Fang Mingquan salah mengingat nama sekolah militer dan dia seharusnya berada di St. Germain.
Meskipun Wen Xiuxiu mengingatkan Fang Mingquan berkali-kali, Fang Mingquan tidak menggubrisnya dan mengirimnya ke Blackhawk.
"Yah, lagipula permainannya sama, dan aku bisa selalu memfokuskan diri pada St.Germain." Wen Xiuxiu tidak menaruh harapan banyak pada Blackhawk.
Wen Xiuxiu mengerti bahwa Blackhawk pada dasarnya tidak unggul, dan tahun ini banyak pemain inti yang lulus, jadi Ouyang Xiaosan adalah satu-satunya yang memiliki kemampuan.
Tetapi Ouyang Xiaosan berada di 10 besar teratas jika ikut pertandingan perorangan. Dia seorang diri tidak akan merubah hasil dari permainan.
Meski kecewa, Wen Xiuxiu masih datang ke Blackhawk untuk melakukan wawancara dan mengenal para pemain terlebih dahulu.
Sambil memegang izin persnya dan memasuki kampus, dia tersesat di kampus Blackhawk yang sangat luas. Luas Blackhawk seperti sebuah kota dan dia tidak tahu di mana para pemain tinju hitam putih berlatih.
Wen Xiuxiu berkeliling di area hijau dan melihat hampir semua murid berkelompok atau berpasangan. Tidak jauh dari situ, seorang siswa duduk sendirian di bangku sambil membaca.
Wen Xiuxiu berjalan ke arahnya dan melihatnya dengan seksama, sambil berpikir, "Sungguh enak menjadi anak muda. Bahkan laki-laki pun punya kulit yang mulus."
"Maaf mengganggu. Apa anda tahu di mana Perk.u.mpulan Ilmu Silat berada?" Wen Xiuxiu mengibaskan rambutnya dan bertanya, yakin bahwa dia wanita yang cantik, dia bisa dengan mudah mengG.o.da seorang pemuda untuk mengantarnya.
Pemuda itu menatap Wen Xiuxiu sambil tersenyum dan berkata, "Untuk ke Perk.u.mpulan Ilmu Silat, ikuti jalan ini dan belok kiri di perempatan ke tiga, lalu lanjut berjalan sampai dua blok dan belok kanan..."
Wen Xiuxiu masih bingung, dan cepat-cepat tersenyum mengG.o.da. "Apa kau punya waktu? Apa kau bisa menunjukan jalannya? Aku tidak mengenal tempat ini."
"Maafkan aku. Aku masih ada keperluan dan tidak bisa melakukannya. Bisakah kau bertanya pada yang lain?" Pemuda itu tersenyum dan berkata.
Wen Xiuxiu tibtiba merasa kesal. Dia adalah primadona kampus saat dia masih muda, dan gadis tercantik kemanapun dia pergi. Meski dia lebih tua dari para murid di sini, dia masih memiliki daya tarik. Saat ini pemuda ini bahkan tidak tertarik oleh kecantikannya, dan menurutnya itu tidak bisa diterima.
Tidak berputus asa, Wen hendak mengatakan sesuatu, tapi seorang gadis berjalan ke arah mereka dan duduk disamping siswa itu. Dia menatap Wen dan bertanya pada si pemuda, "Siapa dia?"
Wen Xiuxiu sedikit terpana melihat paras gadis itu. Bakan sebagai wanita, dia harus mengakui gadis itu mempesona.
Meskipun gadis itu belum cukup dewasa, kesegaran dan kepolosannya sangatlah menarik.
"Dia sedang menanyakan arah," Han Sen tersenyum membalasnya.
Ji Yanran menatap Wen Xiuxiu, mengerj.a.pkan mata dan bertanya, "Kau ini murid sekolah militer kan? Kau mau pergi ke mana?"
Wen Xiuxiu segera mengeluarkan kartu persnya dan berkata, "Saya reporter dari Stasiun Huangxing, dan ingin melakukan wawancara dengan beberapa murid dari Perk.u.mpulan Ilmu Silat, tetapi tidak tahu di mana mereka berada."
Ji Yanran berpikir dan menunjuk beberapa orang di dekatnya, "Mereka adalah anggota Perk.u.mpulan Ilmu Silat. Mereka bisa mengantarmu ke sana."
Wen Xiuxiu berterima kasih dan pergi ke arah yang ditunjuk.
Untungnya, kali ini semua berjalan lancar. Para pemuda itu akhirnya menghargai kecantikannya dan mengantarnya ke Perk.u.mpulan Ilmu Silat dengan semangat.
Perk.u.mpulan Ilmu Silat kurang lebih seperti perkiraannya. Wen Xiuxiu tidak terlalu memperhatikan tiga pemain cadangan mereka karena hanya lima anggota pertama tim yang diperkenalkan. Dia juga menyimpulkan karena tim pertama mereka tidak mengesankan, pemain cadangan mereka pasti lebih payah.
Namun ketika Wen Xiuxiu mengingat pemuda yang ditemuinya hari ini di sekolah, dia merasa pemuda itu tampak familier, tetapi tidak bisa mengingatnya.
Tidak heran jika dia tidak ingat. Han Sen tidak diekspos ke masyarakat publik setelah iklan itu. Dia juga mengenakan make-up dalam iklan, jadi wajar jika dia tidak mengenalnya.